Jamaah Haji Tertua Tahun 2017 Usia 104 tahun berasal dari Indonesia

Posted by Unknown on 01.09 with No comments

Jeddah - Jemaah haji asal Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Mariah Margani Muhammad atau Baiq Mariah jadi perhatian di Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah. Selain pejabat, ada media Arab Saudi yang menyambut dan mewawancarai.

Baiq Mariah yang berusia 104 tahun kaget atas sambutan itu. "Kenapa kok pada menyambut," kata pendamping Baiq Mariah kepada orang-orang yang menyambut di bandara, Sabtu (26/8/2017) malam.

"Karena Ibu (Baiq Mariah) jemaah haji tertua sedunia," tutur Kepala Daerah Kerja (Kadaker) Bandara Arsyad Hidayat menerjemahkan ucapan kru televisi Arab Saudi.

Media Saudi, seperti Arabnews, pernah menurunkan laporan soal Baiq Mariah. Namun tak ditulis apakah Baiq Mariah jemaah haji tertua di dunia atau bukan. Hanya disebut sebagai jemaah tertua asal Indonesia.

Baiq Mariah hanya bisa berbahasa lokal. Karenanya, wawancara diterjemahkan dari 2 sisi. Pendamping menerjemahkan dari bahasa lokal ke Indonesia, sedangkan Arsyad menerjemahkan bahasa Arab ke Indonesia.

Dalam penyambutan dan wawancara media Saudi dengan Baiq Mariah tampak terlihat Konjen RI Jeddah M Hery Saripudin, Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Nizar Ali, dan petugas haji daker bandara.

Baiq mengaku senang bisa sampai ke Tanah Suci. Perjalanan dari Jakarta ke Jeddah lancar. "Hanya sedikit capek katanya," jelas pendamping.

Baiq Mariah tiba di Bandara Jeddah, Sabtu (26/8) sekitar pukul 21.50 Waktu Arab Saudi. Meski tampak sehat, ia difasilitasi kursi roda. Ini adalah pertama kali dia berhaji. Untuk umrah, dia sudah 2 kali.

Sumber news.detik.com